Gerakan Baca Alkitab

Jadikan Baca Alkitab Sebagai Gaya Hidup

Show Me YOUR Face | Keluaran 33:13a (TB)

2 min read
Show Me YOUR Face

Show Me YOUR Face Keluaran 33:13

“Maka sekarang, jika aku kiranya mendapat kasih karunia di hadapan-Mu, beritahukanlah kiranya jalan-Mu kepadaku, sehingga aku mengenal Engkau, supaya aku tetap mendapat kasih karunia di hadapan-Mu.” Keluaran 33:13a (TB)

Bertemu muka dengan muka dengan seseorang yang penting atau terkenal tentunya bukan hal yang mudah dan belum tentu bisa terjadi dalam hidup kita. Namun, jika kita mendapatkan kesempatan tersebut tentunya adalah suatu hal yang istimewa yang akan kita kenang sepanjang umur kita, sehingga kita mungkin merasa bahwa kita tidak memerlukan hal istimewa lain lagi dalam hidup ini. Apalagi jika kita bisa bercakap-cakap dan akhirnya menjadi akrab.

Inilah yang terjadi dalam hidup Musa, hamba yang akrab dengan TUHAN. Bacaan Firman hari ini menceritakan tentang bagaimana dekatnya hubungan Musa dengan TUHAN. Sedemikian erat dan akrabnya sehingga Musa adalah satu-satunya orang yang pernah bertemu muka dengan TUHAN dan diizinkan melihat kemuliaan TUHAN secara langsung. Sungguh luar biasa. Musa tentunya adalah orang yang berkenan dan membuat TUHAN betah berada dengannya.

Jika kita mempelajari hidup Musa, maka kita akan menemukan bahwa Musa sejak lahir telah dipersiapkan TUHAN untuk menjadi hambaNya. Musa lahir di zaman sulit, ia dibesarkan oleh orang yang berbeda bangsa. Meski dibesarkan dalam istana namun Musa mengalami penolakan demi penolakan dalam hidupnya. Kemungkinan ia di-bully di Mesir dan ditolak Israel, bangsanya. Karena Musa adalah bangsa budak yang dibesarkan sebagai pangeran.

Pertama kali Musa bertemu TUHAN, Musa disuruh melepaskan kasutnya. Melepaskan kasut di padang gurun berarti mati. Jadi panggilan TUHAN atas Musa ialah, melayani TUHAN dengan memberikan hidup dan segalanya bagi TUHAN. Dan sebagai jawaban Musa atas panggilan TUHAN, Musa meminta untuk melihat wajah TUHAN. Saat Raja Salomo bertemu TUHAN, ia meminta hikmat, saat Yakub bertemu TUHAN, ia meminta berkat. Namun saat Musa bertemu TUHAN, ia meminta melihat wajah TUHAN! Sebab Musa tahu, tugasnya berat dan ia butuh kekuatan dari kemuliaan TUHAN.

Jika kita membaca seluruh pasal dari bacaan hari ini, kita akan menemukan bahwa TUHAN mengizinkan Musa melihat sekilas dari kemuliaanNya. Dan itu cukup bagi Musa. Sehingga saat akhirnya Musa tidak mencapai tanah Perjanjian, Musa merasa cukup. Musa tidak membantah atau kecewa, Musa tidak protes. Karena Musa tahu ia telah mencapai tujuannya saat ia memandang kemuliaan TUHAN. Mungkin bagi kita, tidak mencapai Tanah Perjanjian adalah kegagalan Musa. Namun tidak bagi Musa, karena ia telah mendapatkan yang lebih berharga, yaitu memandang TUHAN.

Mungkin banyak kegagalan-kegagalan kita dalam tahun ini. Mungkin banyak hal yang ingin kita capai namun belum tercapai hingga saat ini. Mungkin banyak sekali keberatan-keberatan dan masalah hidup kita. Mari hari ini dengan rendah hati kita katakan pada TUHAN, “Perlihatkanlah wajahMU pada kami, sebab itulah kekuatan hidup kami. Tuntunlah kami, sebab tak dapat kami berjalan tanpa pimpinanMU, ya TUHAN semesta alam!” Seberat apapun hidup kita, sesulit apapun tugas kita, jika kita boleh memandang wajahNya, maka kita akan selalu beroleh kekuatan untuk menjalaninya. Karena itu mari minta, Show me YOUR face, oh LORD.
GOD bless!

Share Artikel ini

Arsip

Event & Kegiatan

March 2024
M T W T F S S
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
25262728293031

Sosial Media GBA Center

Open chat
Butuh Bantuan!
Shalom! 👋🏻
Ingin bertanya tentang Gerakan Baca Alkitab dan pelayanannya? 🙏🏻

Kami melayani chat dari Jam 9.00 - 17.00 WIB
can't talk, whatsapp only