Arsip

Sosial Media GBA Center

11 October 2024

Gerakan Baca Alkitab

Jadikan Baca Alkitab Sebagai Gaya Hidup

Mari Berekonsiliasi | Kejadian 45:15 (TB)

1 min read
Mari Berekonsiliasi

“Yusuf mencium semua saudaranya itu dengan mesra dan ia menangis sambil memeluk mereka. Sesudah itu barulah saudara-saudaranya bercakap-cakap dengan dia.” Kejadian 45:15 (TB)

Konflik dan perpecahan adalah hal yang lazim terjadi di dunia, sejak awal mula kejatuhan manusia ke dalam dosa. Tetapi syukur kepada TUHAN, di dalam kasihNya kita selalu diberikan kesempatan untuk memperbaiki kesalahan, berdamai, dan mengampuni. Rekonsiliasi merupakan sebuah anugerah yang sungguh berasal dari TUHAN. Seperti kisah Alkitab yang diangkat pada renungan hari ini, Yusuf berdamai dengan keluarganya karena TUHAN memberikan kesempatan kepada mereka.

Jika pada hari ini kita memiliki masalah dengan siapapun juga, terutama anggota keluarga, mintalah kepada TUHAN untuk kesempatan berekonsiliasi. Keluarga adalah satu-satunya lembaga yang diciptakan TUHAN di dunia ini. TUHAN sendiri yang merancang keluarga. Dan setiap rancangan TUHAN adalah baik. Rancangan TUHAN untuk keluarga adalah kerukunan, saling mengasihi dan penuh dengan damai sejahtera.

Damai sejahtera hanya dapat kita miliki saat TUHAN menganugerahkannya kepada kita, jika kita hidup berdamai dengan semua orang. Oleh karena itu, jika kita ingin memiliki damai sejahtera dalam hidup ini, mintalah kepada TUHAN agar diberi kesempatan untuk berekonsiliasi dan berdamai dengan orang-orang yang telah menyakiti kita ataupun yang telah kita sakiti.

Biarlah pada hari ini kita mendapatkan rhema melalui renungan ini untuk mengejar perdamaian dan rekonsiliasi dengan siapapun yang pernah berkonflik dengan kita. Biarlah damai sejahtera TUHAN turun atas hidup kita, sebab damai sejahtera mendatangkan hadirat TUHAN.
GOD bless!

Share Artikel ini
Open chat
Butuh Bantuan!
Shalom! 👋🏻
Ingin bertanya tentang Gerakan Baca Alkitab dan pelayanannya? 🙏🏻

Kami melayani chat dari Jam 9.00 - 17.00 WIB
can't talk, whatsapp only