Arsip

Sosial Media GBA Center

18 February 2025

Gerakan Baca Alkitab

Jadikan Baca Alkitab Sebagai Gaya Hidup

Rise And Shine | Yesaya 60:1 (TB)

1 min read
Rise And Shine

Rise And Shine Yesaya 60:1

“Bangkitlah, menjadi teranglah, sebab terangmu datang, dan kemuliaan TUHAN terbit atasmu.” Yesaya 60:1 (TB)

Tidak ada orang baik yang tidak punya ‘masa lalu’, dan tidak ada orang jahat yang tidak punya masa depan. Setiap orang memiliki kesempatan yang sama untuk berubah menjadi lebih baik dan bisa menjadi berkat dan terang bagi orang lain ketika hidupnya sudah bersentuhan dengan TUHAN. Sekelam apapun masa lalu kita, seburuk apapun hidup kita, separah apapun latar belakang kita, itu tidak mempengaruhi karya TUHAN dalam hidup kita.

Saat IA memilih dan memanggil kita, jika kita meresponi panggilanNya, maka IA akan berkarya dahsyat dalam hidup kita. Dan jika kita dengan sungguh-sungguh mau taat untuk mengerjakan apa yang TUHAN inginkan, tekun berjalan dalam rencanaNya, meski mungkin berat dan susah, maka sungguh kita akan melihat kemuliaan TUHAN bekerja di dalam hidup kita. Dan saat kita mengalami kemuliaan-Nya, maka kita akan menjadi terang bagi orang-orang di sekitar kita, kita akan bercahaya di tengah dunia yang gelap ini.

Matius 5:16 mengajarkan bahwa saat ‘terang’ kita bercahaya, dunia yang gelap akan melihat perbuatan-perbuatan baik kita. Dengan cara inilah kita bercahaya di tengah kegelapan dunia. Izinkan orang-orang yang tidak pernah melihat dan mengalami terang kasih TUHAN melihat dan merasakan kasih dan kemuliaan TUHAN yang terpancar dari hidup kita, yang kemudian akan menuntun mereka kepada Terang yang sesungguhnya! Bangkit dan bercahayalah!
GOD bless!

Share Artikel ini
Open chat
Butuh Bantuan!
Shalom! 👋🏻
Ingin bertanya tentang Gerakan Baca Alkitab dan pelayanannya? 🙏🏻

Kami melayani chat dari Jam 9.00 - 17.00 WIB
can't talk, whatsapp only