Arsip

Sosial Media GBA Center

15 September 2024

Gerakan Baca Alkitab

Jadikan Baca Alkitab Sebagai Gaya Hidup

Kaki Tangan Kristus | 1 Petrus 4:11b (TB)

1 min read
Kaki Tangan Kristus

Kaki Tangan Kristus

Jika ada orang yang melayani, baiklah ia melakukannya dengan kekuatan yang dianugerahkan Allah (1 Petrus 4:11b)

Sebelum penulis membahas artikel hari ini lebih lanjut, penulis akan menjelaskan terlebih dahulu pengertian dari kaki tangan dan perpanjangan tangan. Mari kita lihat penjelasannya berikut ini.

Kaki tangan berarti orang kepercayaan, anak buah, atau orang suruhan sementara perpanjangan tangan berarti meneruskan atau menyampaikan sesuatu. Dari kedua pengertian tersebut di atas, kita dapat menyimpulkan bahwa setiap pembaca yang telah berstatus sebagai orangtua serta berprofesi sebagai dosen; guru; coach; trainer merupakan kaki tanganNya untuk menjadi perpanjangan tanganNya akan berita keselamatan kepada siapa saja yang belum mengenalNya hingga akhirnya hati mereka tergerak untuk semakin serupa seperti Kristus.

Mengajar dan mendidik sama dengan melayani. Oleh sebab itu, penulis ingin mengingatkan pembaca terus melatih diri agar menjadi pribadi yang sabar, lemah lembut, selalu mengucapkan perkataan yang mennginspirasi dan memotivasi pada saat mengajar dan mendidik sehingga berita keselamatan dapat diterima dengan baik dan menjadi serupa seperti Kristus dapat segera tercapai.

Tuhan Yesus memberkati dan salam cemungud!

     Sumber:

  1. https://alkitab.sabda.org/commentary.php?book=60&chapter=4&verse=11
  2. https://www.jurnalponsel.com/arti-ungkapan-kaki-tangan-beserta-contoh-kalimatnya/
Share Artikel ini
Open chat
Butuh Bantuan!
Shalom! 👋🏻
Ingin bertanya tentang Gerakan Baca Alkitab dan pelayanannya? 🙏🏻

Kami melayani chat dari Jam 9.00 - 17.00 WIB
can't talk, whatsapp only