Arsip

Sosial Media GBA Center

23 April 2025

Gerakan Baca Alkitab

Jadikan Baca Alkitab Sebagai Gaya Hidup

More Blessed To Give Than To Receive | Kisah Para Rasul 20:35b (TB)

1 min read
More blessed to give than to receive

More blessed to give than to receive Kisah Para Rasul 20:35b

“Adalah lebih berbahagia memberi dari pada menerima.” Kisah Para Rasul 20:35b (TB)

Salah satu dari 5(lima) bahasa kasih yang diungkapkan oleh Gary Chapman adalah menerima hadiah. Maksudnya adalah, ada orang yang merasa paling dikasihi atau dicintai saat dilimpahi dengan pemberian hadiah-hadiah. Dan memang, siapa pun akan merasa senang menerima pemberian, apapun bentuk dan tujuan pemberian tersebut.

Namun Firman TUHAN hari ini mengajarkan kepada kita bahwa adalah lebih berbahagia memberi daripada menerima. Sungguh berbeda dari apa yang kita tahu selama ini! Orang-orang biasanya merasa sukacita dalam menerima tetapi terkadang sungguh sulit memberi. Tetapi mengapa Firman berkata bahwa lebih berbahagia memberi daripada menerima? Mari kita renungkan sejenak, mengapa sampai Rasul Paulus mengajarkan hal ini?

Ternyata, untuk memberi kita harus mempunyai terlebih dahulu. Kita tidak bisa memberi dari ketidakpunyaan atau kekosongan. Lalu kita juga harus memiliki kedewasaan dan karakter murah hati untuk dapat memberi. Memiliki hati yang berbelas kasihan, baik hati dan rela pun diperlukan untuk dapat memberi. Jika kita telah memiliki hati dan karakter murah hati ini, maka TUHAN sendiri yang akan mengisi perbendaharaan kita agar kita dapat memberi. 2 Korintus 9:10 mengatakan bahwa TUHAN yang menyediakan benih untuk ditabur. Artinya setiap pemberian yang ingin kita berikan kepada orang lain, TUHAN-lah yang menyediakannya!

Dengan demikian, tepatlah dikatakan terlebih berbahagia memberi daripada menerima. Karena untuk memberi kita pasti telah menerima dari TUHAN terlebih dahulu. Dan benar, saat kita mempraktekkan memberi, maka hati kita akan berlimpah dengan sukacita dan kebahagiaan! Tidak percaya? Silahkan praktekkan!
GOD bless!

Share Artikel ini
Open chat
Butuh Bantuan!
Shalom! 👋🏻
Ingin bertanya tentang Gerakan Baca Alkitab dan pelayanannya? 🙏🏻

Kami melayani chat dari Jam 9.00 - 17.00 WIB
can't talk, whatsapp only