Arsip

Sosial Media GBA Center

30 November 2024

Gerakan Baca Alkitab

Jadikan Baca Alkitab Sebagai Gaya Hidup

Rendah Hati | Amsal 15:32 (TB)

1 min read

Rendah Hati

Siapa mengabaikan didikan membuang dirinya sendiri, tetapi siapa mendengarkan teguran, memperoleh akal budi. (Amsal 15:32 TB)

Penulis ingin mengajak pembaca kembali mengingat saat pertama kali bekerja di sebuah perusahaan, memulai usaha dagang, dan memulai bidang pelayanan yang baru di gereja. Penulis yakin dan percaya pasti tidak mudah melewati masa-masa tersebut sebab begitu banyak materi harus dipelajari, harus banyak bertanya, dan banyak berlatih supaya dapat bekerja, berdagang, dan melaksanakan pelayanan gereja dengan baik.

Sekarang penulis ingin bertanya kepada pembaca, apakah pembaca masih terus belajar dan upgrade diri ketika sudah mampu melaksanakannya? Jika jawabannya ialah tidak, tanpa maksud menyinggung, penulis ingin berkata, pembaca memiliki anggapan bahwa belajar dan upgrade diri sudah tidak penting lagi.

Mengapa penulis menyinggung soal belajar dan upgrade diri? Karena penulis ingin memberi tahu melalui artikel hari ini, bahwa orang yang selalu belajar dan upgrade diri mencerminkan bahwa yang bersangkutan memiliki kerendahan hati – memiliki kesadaran bahwa kemampuan dalam bekerja, berdagang, dan melaksanakan pelayanan gereja merupakan anugerah dari Tuhan.

Tuhan Yesus memberkati dan salam cemungud!

      Sumber:

  1. https://alkitab.sabda.org/commentary.php?book=20&chapter=15&verse=32
  2. https://www.gramedia.com/literasi/ketahui-ciri-ciri-orang-rendah-hati/
Share Artikel ini
Open chat
Butuh Bantuan!
Shalom! 👋🏻
Ingin bertanya tentang Gerakan Baca Alkitab dan pelayanannya? 🙏🏻

Kami melayani chat dari Jam 9.00 - 17.00 WIB
can't talk, whatsapp only