Kesembuhan Pasti Yesus Sediakan
2 min readShalom all host,
Shalom sahabat-sahabat GBA,
Saya mau bersaksi menceritakan cinta kasih Tuhan.
29 Agustus 2019, atau sekitar tiga hari yang lalu, badan saya drop kembali karena kebanyakan aktivitas dan pulang dari kantor juga sore. Imunitas tubuh itu mengurang, hingga kekebalan tubuh tidak mampu berinteraksi dan menyebabkan drop kembali. Saat itu saya benar-benar sakit, karena kebetulan juga lagi haid dan sakitnya luar biasa sekali. Jadi saya dibawa ke rumah sakit dalam keadaan tanpa sadar karena memang kondisi saya melemah saat itu. Saya tidak mampu berjalan, jadi harus diangkat atau digendong, benar-benar tidak ada tenaga untuk berdiri…
Jadi, pelayanan di group pun saya tidak bisa lanjutkan. Jadi, hanya japri ke host Tiya bahwa saya tidak bisa melayani 🙏.. Anak-anak pun harus saya tinggalkan dan tidak ada aktivitas.. Pekerjaan dikantor pun hancur berantakan, karena tidak ada yg handle. Untungnya, manager saya mengerti dengan kondisi saya, jadi dia sendiri yang handle pekerjaan saya.
Satu hari dirawat dirumah sakit, dokter mengatakan bahwa penyakit saya kambuh lagi. Mendengar hal itu, takut banget, takut dioperasi lagi. Tapi, dokter bilang ini masih kecil jadi bisa dihilangkan dengan obat. Tapi puji Tuhan ini tidak terlalu berbahaya, jadi saya bisa dirawat jalan di rumah dengan catatan istirahat full dan jangan ada aktivitas.
Aduhhh, di rumah bosan sekali… Rasanya kayak baru bangun dari koma yang panjang, main hp aja malas rasanya, mau nya kebawa tidur terus. Karena, setelah pulang dari rumah sakit badan masih bergetar.
Sekarang, puji Tuhan, keadaan saya sudah mulai pulih dan hanya perlu istirahat dan jangan banyak pikiran.
Tuhan Yesus baik dengan cara-Nya yang ajaib Dia membuat saya ada hari ini.. Yesus bisa saja sembuhkan saya semudah membalikkan telapak tangan tapi, Dia ingin melihat sekuat apa saya akan bertahan dalam kondisi dan keadaan yang benar-benar tidak baik. Kesembuhan pasti Yesus sediakan. 😊 🙏
Itu sekilas kesaksian dari saya. Puji Tuhan sekarang sudah proses pemulihan… 🙏
Tuhan memberkati…😇 🙏
Kesaksian
Rachel
Host Tim F