Arsip

Sosial Media GBA Center

19 September 2024

Gerakan Baca Alkitab

Jadikan Baca Alkitab Sebagai Gaya Hidup

Hormat walau tak Sepaham | 1 Petrus 5:5 (TB)

1 min read
Hormat walau tak Sepaham

Hormat walau tak Sepaham

“Demikian jugalah kamu, hai orang-orang muda, tunduklah kepada orang-orang yang tua. Dan kamu semua, rendahkanlah dirimu seorang terhadap yang lain, sebab: “Allah menentang orang yang congkak, tetapi mengasihani orang yang rendah hati.” (1 Petrus 5:5 TB)

Banyak dari kita yang memiliki orangtua yang lahir pada generasi baby boomers atau generasi X dimana asam garam kehidupan telah banyak mereka santap dan otak sulit untuk mempelajari perkembangan telekomunikasi dan informasi dengan cepat. Kondisi seperti ini seringkali memicu kesalahpahaman dengan mereka.

Saat kesalahpahaman terjadi, nats di atas mengingatkan kita untuk tetap menjadi garam dan terang bagi mereka. Maksudnya ialah, bukan tidak boleh menegur mereka; bukan tidak boleh membagi pengetahuan dan informasi kepada mereka namun tetap tidak boleh memaksa mereka untuk mendengar kita, merasa kesal dan jengkel wajar namun kita harus tetap menghormati pribadi mereka, merasa tidak tahan dengan setiap nasihat, teguran, serta didikan yang mereka sampaikan namun kita harus tetap berdamai dengan diri serta merendahkan hati untuk menaatinya.

Tuhan Yesus memberkati dan salam cemungud!

Sumber:

  1. https://alkitab.sabda.org/commentary.php?book=60&chapter=5&verse=5
  2. https://binus.ac.id/knowledge/2019/12/populasi-dunia-terbagi-dalam-berbagai-generasi-apa-saja/
Share Artikel ini
Open chat
Butuh Bantuan!
Shalom! 👋🏻
Ingin bertanya tentang Gerakan Baca Alkitab dan pelayanannya? 🙏🏻

Kami melayani chat dari Jam 9.00 - 17.00 WIB
can't talk, whatsapp only