Access Card | Efesus 1:13 (TB)
2 min readDi dalam Dia kamu juga — karena kamu telah mendengar firman kebenaran, yaitu Injil keselamatanmu — di dalam Dia kamu juga, ketika kamu percaya, dimeteraikan dengan Roh Kudus, yang dijanjikan-Nya itu. (Efesus 1:13 TB)
Banyak gedung sudah diperlengkapi dengan pintu gerbang menuju lift atau mungkin tidak tetapi dalam lift terdapat tempat untuk scan kartu – kartu yang hanya dimiliki oleh karyawan tetap perusahaan yang ada dalam gedung tersebut dan penghuni apartement. Receptionist akan dihubungi oleh karyawan baru atau pengunjung agar dapat sampai ke perusahaan tujuan; tamu apartement tidak harus menghubungi receptionist melainkan langsung kepada orang terkasih yang tinggal di apartement tersebut. Tujuan diberlalkukannya access card ialah menjaga gedung agar tetap dalam keadaan aman dan kondusif. Khusus hari Minggu, penulis tidak mengetahui secara pasti apakah semua gedung kantor memberlakukannya namun yang penulis ingat ialah, bahwa pintu gerbang menuju lift dibuka dibuka sepanjang hari guna memudahkan jemaat memasuki gereja.
Demikian juga dengan Kekekalan. Sesungguhnya, Roh Kudus berdiam dalam diri setiap orang Kristen untuk menyatakan kebenaran Firman yang telah didengarNya dari Bapa dan Anak. Setiap orang Kristen, termasuk kita yang membaca artikel hari ini menginginkan dapat masuk ke dalam kekekalan tetapi kenyataannya banyak orang Kristen mengabaikannya – tidak menjadi pelaku Firman. Yang harus dilakukan agar dapat masuk ke dalam kekekalan ialah menerima Dia dan memutuskan untuk membiarkanNya berbicara dan mendengarkannya. Sebab hanya dengan cara demikian kita menerima pewahyuan dan pengurapan dariNya sehingga sanggup untuk menjalani hidup sesuai dengan kehendakNya dan senantiasa teringat akan Amanat Agung.
Bagi setiap pembaca yang belum melakukan apa yang penulis uraikan dalam artikel hari ini, mari buat keputusan setelah membaca artikel hari ini. Jika sudah, bagikanlah artikel hari ini kepada yang membutuhkan.
Tuhan Yesus memberkati dan salam cemungud!
Sumber: