Arsip

Sosial Media GBA Center

30 November 2024

Gerakan Baca Alkitab

Jadikan Baca Alkitab Sebagai Gaya Hidup

Kita Tahu Allah Berkarya

3 min read

2. Kita harus melakukan bagian kita dengan maksimal.   
“Kita tahu sekarang, bahwa Allah turut bekerja dalam segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikan bagi mereka yang mengasihi Dia, yaitu mereka yang terpanggil sesuai dengan rencana Allah” (Roma 8:28).   
Jangan pernah ragukan yang sedang dikerjakan Tuhan bagi kita. SELANJUTNYA mulai konsen apa yang harus MENJADI BAGIAN KITA, yang diinginkan Tuhan. 

Bagian kita melalui ayat ini adalah mengasihi Dia, apakah engkau dan saya mengasihi Allah, apakah engkau memenuhi panggilan-Nya menggenapi rencana Allah di dunia ini? Karena apapun yang terjadi engkau dan saya sudah tahu bahwa Allah sedang dan turut bekerja untuk mendatangkan kebaikan. Mulai sekarang kasihilah Tuhan Yesus dengan segenap kehidupanMu, turut lah dalam rencana-Nya yang mulia itu.

Inilah sebenarnya kesimpulan Perjanjian Lama dan Perjanjian Baru yang menjadi bagian kita yang diinginkan Tuhan: 
Markus 12:30 “Kasihilah Tuhan, Allahmu, dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu dan dengan segenap akal budimu dan dengan segenap kekuatanmu.”   

Mungkin timbul dalam pikiran kita bagaimana cara mengasihi Allah? 
FirmanNya menjawab:
Yohanes 14:15 “Jikalau kamu mengasihi Aku, kamu akan menuruti segala perintah-Ku.”

Lanjutkan Bacaan ke halaman selanjutnya

Share Artikel ini
Open chat
Butuh Bantuan!
Shalom! 👋🏻
Ingin bertanya tentang Gerakan Baca Alkitab dan pelayanannya? 🙏🏻

Kami melayani chat dari Jam 9.00 - 17.00 WIB
can't talk, whatsapp only