Arsip

Sosial Media GBA Center

19 September 2024

Gerakan Baca Alkitab

Jadikan Baca Alkitab Sebagai Gaya Hidup

Sungai Sukacita |Mazmur 16:11 (TB)

2 min read
Sungai Sukacita

Sungai Sukacita

Engkau memberitahukan kepadaku jalan kehidupan; di hadapan-Mu ada sukacita berlimpah-limpah, di tangan kanan-Mu ada nikmat senantiasa. (Mazmur 16:11 TB)

Kincir merupakan roda yang berputar dengan bantuan aliran air sungai yang deras atau angin. Begitu banyak manfaat yang dihasilkan oleh kincir angin atau air tetapi hanya satu yang hendak penulis bahas dalam artikel hari ini, yaitu sebagai objek wisata – tempat atau atraksi yang berhasil menarik perhatian banyak orang.

Secara sederhana, menarik perhatian berarti memberikan sukacita dan ketenangan dalam hati. Perlu diakui, objek wisata memang berhasil memberikan sukacita dan ketenangan tetapi sifatnya sementara sebab tidak mungkin kita mengunjungi kincir angin atau air dan objek wisata lainnya setiap hari mengingat masalah dan pergumulan pasti kita hadapi setiap hari. Lalu, bagaimana caranya supaya sukacita dan ketenangan senantiasa kita dapatkan? Dengan cara memandang dan mengikutiNya terus.

Sebab Dia adalah Air Kehidupan yang senantiasa mengalir berlimpah dan tak pernah kering. Sukacita dan ketenangan tidak hanya memampukan kita untuk mengucap syukur dan menaikkan pujian terbaik melainkan juga memampukan kita untuk beraktivitas dengan baik. Uraian penulis dalam artikel hari ini memberikan kita pemahaman bahwa sukacita dan ketenangan dalam hati merupakan berkat yang terbesar baru setelah itu berkat secara fisik dan materi. Artikel hari ini penulis akhiri dengan pesan, pandanglah dan ikutilah Dia dalam setiap situasi dan kondisi maka berkat senantiasa mengalir deras dalam hidup kita.

Tuhan Yesus memberkati dan salam cemungud!

     Sumber:

  1. https://alkitab.sabda.org/commentary.php?passage=Mazmur%2016:11
  2. https://kbbi.co.id/arti-kata/kincir#google_vignette
  3. https://manfaat.co.id/manfaat-kincir-angin
  4. https://www.referensisiswa.my.id/2021/05/pengertian-obyek-wisata-menurut-para.html
Share Artikel ini
Open chat
Butuh Bantuan!
Shalom! 👋🏻
Ingin bertanya tentang Gerakan Baca Alkitab dan pelayanannya? 🙏🏻

Kami melayani chat dari Jam 9.00 - 17.00 WIB
can't talk, whatsapp only