Sparkling Love | Kolose 3:12 (TB)
1 min readManusia zaman now sudah jarang mengirim pesan melalui SMS melainkan aplikasi chatting seperti WhatsApp, Telegram, dan Messenger. Saat mengetik pesan, baik di dalam keypad maupun di galeri aplikasi chatting pasti terdapat emoji yang memudahkan setiap orang untuk mengungkapkan perasaan saat mengirim pesan. Salah satu emoji yang cukup sering digunakan ialah sparkling love — berbentuk hati warna merah atau pink yang ditambah dengan kilauan bintang didalamnya sebagai representasi dari logam mulia — memiliki makna penghargaan yang diutarakan dengan setulus hati.
Sparkling love tidak hanya di dalam emoji melainkan juga dalam kehidupan sehari-hari. Kalau kita mampu memancarkan kasih saat mengirim pesan maka kita harus mampu memancarkan kasih kepada keluarga serta orang yang kita jumpai di luar rumah. Bagaimana cara memancarkan kasih kepada mereka? Caranya ialah, milikilah belas kasihan; kemurahan; kerendahan hati; kelemahlembutan dan kesabaran seperti yang tertulis pada nats di atas.
Tuhan Yesus memberkati dan salam cemungud!
Sumber: