Arsip

Sosial Media GBA Center

12 December 2024

Gerakan Baca Alkitab

Jadikan Baca Alkitab Sebagai Gaya Hidup

Be Strong | Efesus 6:10 (TB)

2 min read
Be Strong

Be Strong Efesus 6:10

“Akhirnya, hendaklah kamu kuat di dalam Tuhan, di dalam kekuatan kuasa-Nya.” Efesus 6:10 (TB)

Di dalam kehidupan ini, kita ibarat kapal yang sedang berlayar di tengah luasnya samudera yang tidak pasti. Terkadang ada hari-hari dimana samudera kehidupan adalah tempat dengan air tenang dan matahari yang cerah. Tetapi ada pula hari-hari dimana seakan kita, -sebagai kapal-, sungguh tidak tahu lagi apakah kita dapat bertahan di tengah hebatnya badai kehidupan dan angin ribut yang silih berganti menerjang kapal kita.

Pada bacaan hari ini, TUHAN memberikan kita jawaban yang sederhana melalui Firmannya; sebuah janji. TUHAN berkata bahwa segala badai dan terpaan kekacauan hidup, akan membuat kita menjadi kuat. Pertanyaannya adalah bagaimana kita bisa menjadi kuat? Dan bagaimana kita bisa mengaplikasikan kekuatan tersebut dalam hidup kita?

Paulus mengajarkan kepada jemaat di Efesus bahwa mereka harus mengerti Firman TUHAN. Karena ketidaktahuan membuat mereka kehilangan berkat yang seharusnya mereka terima dan menyebabkan mereka hidup di bawah potensi mereka. Inilah yang harus kita mengerti. Bahwa kita memiliki potensi dalam Kristus, jika kita sungguh-sungguh mengenal DIA dan mengerti kebenaran FirmanNya.

Dan kita juga harus mengetahui siapa diri kita di dalam Kristus. Kita harus yakin bahwa kita telah ditebus melalui karya Kristus, dan karenanya kita adalah ciptaan baru. Kita hidup dalam penyertaanNya yang sempurna. Dan kita diangkat dan dilayakkan untuk menerima dan menikmati segala hal yang DIA sediakan bagi kita. Bahkan kita harus tahu bahwa kita memiliki dan harus mengenakan seluruh perlengkapan senjata ALLAH. Sehingga kita bisa menjadi kuat dan berkemenangan di dalam kehidupan kita.

Hari ini, biarlah kita menyadari bahwa tidak peduli seberapa hebat angin ribut yang sedang berada di hadapan kita, jika kita mengerti FirmanNya, dan jika kita memegang janjiNya bahwa penyertaanNya sempurna atas hidup kita, dan jika kita mengenal siapa diri kita di hadapan TUHAN, dan terus fokus pada tujuan TUHAN dalam hidup kita, maka pada akhirnya kita akan kuat di dalam TUHAN.
GOD bless!

Share Artikel ini
Open chat
Butuh Bantuan!
Shalom! 👋🏻
Ingin bertanya tentang Gerakan Baca Alkitab dan pelayanannya? 🙏🏻

Kami melayani chat dari Jam 9.00 - 17.00 WIB
can't talk, whatsapp only